Posts

Showing posts from February, 2006

Hampir Setahun

Kamis, 17 Maret 2005 Aku berdiri dari kursiku sejenak untuk mengusir rasa pegal yang mulai menyergap. Sebentar kutebarkan pandangan ke sekeliling.Sungguh kudapati pemandangan yang seragam, orang-orang terlelap dlm tidurnya. Waktu di arloji yang melingkar di tangan kananku menunjukkan jam 2 siang kurang lima belas menit. Kereta Api Parahyangan jurusan Jakarta- Bandung yang kutumpangi terasa berjalan begitu perlahan. Mungkin karena perasaanku yang sedang tidak menentu. Kulihat Bapak yang duduk di sampingku asyik dengan selembar kertas di tangannya lengkap dengan sebuah pena. Penasaran juga, sebenarnya apa yang dia tulis. Iseng aja kuperhatikan, ingin tahu aja urusan orang. Ternyata setiap kereta yang kami tumpangi melewati stasiun, dia menandainya di secarik kertas. Rupaya di kertas itu tertera nama stasiun-stasiun yang akan dilewati , apabila satu stasiun sudah dilalui dia memberi tanda di kertasnya. Mungkin menurutnya itulah cara yang asyik untuk membunuh waktu. Pandanganku kubiarka

Bangsa Kasihan

Kasihan bangsa yang memakai pakaian yang tidak ditenunnya, memakan roti dari gandum yang tidak dituainya dan meminum anggur yang tidak diperasnya Kasihan bangsa yang menjadikan orang bodoh menjadi pahlawan, dan menganggap penindasan penjajah sebagai hadiah. Kasihan bangsa yang meremehkan nafsu dalam mimpi-mimpinya ketika tidur, sementara menyerah padanya ketika bangun. Kasihan bangsa yang tidak pernah angkat suara kecuali jika sedang berjalan di atas kuburan, tidak sesumbar kecuali di runtuhan, dan tidak memberontak kecuali ketika lehernya sudah berada di antara pedang dan landasan. Kasihan bangsa yang negarawannya serigala, falsafahnya karung nasi, dan senimannya tukang tambal dan tukang tiru. Kasihan bangsa yang menyambut penguasa barunya dengan terompet kehormatan dan melepasnya dengan cacian, hanya untuk menyambut penguasa baru lain dengan terompet lagi. Kasihan bangsa yang orang sucinya dungu menghitung tahun-tahun berlalu dan orang kuatnya masih dalam gendongan. Kasihan bangsa ya

Hari Kasih Sayang...

"Kamu akan melihat orang-orang yang beriman dalam sayang menyayangi, saling cinta mencintai, saling mengasihi bagaikan satu tubuh...." (Hadist Riwayat Bukhory dan Muslim) "Tidak sempurna seseorang diantara kalian, sehingga ia mencintai saudaranya sebagaimana ia mencintai dirinya sendiri." (Hadist Riwayat Bukhory dan Muslim) Setiap hari adalah hari kasih sayang...

Tim Dinamit Denmark

Orang yang gemar bal-balan alias sepak bola mungkin nggak akan lupa aksi heroiknya kesebelasan Denmark pada Piala Eropa tahun 1992 di Swedia. Pada saat itu mereka berhasil keluar sebagai juara setelah di final mengalahkan tim "Panser"Jerman dengan skor 2-0. Yang menjadi istimewa adalah karena Tim Denmark yang kala itu diperkuat Laudrup bersaudara (Michael dan Brian) tidak lolos dari kualifikasi. Mereka hanya menempati posisi kedua di bawah Yugoslavia. Tapi karena Yugoslavia terkena sanksi internasional yang membuat mereka tidak bisa tampil di Piala Eropa maka Denmark tampil menggantikannya. Luar biasa memang, nggak salah kalau Tim nasional Denmark dijuluki sebagai tim "Dinamit" atas kehebatan mereka. Kala itu kalo gak salah gue lagi SMP..... (siapa yang tanya??? :P ) Akhir-akhir ini kita dikejutkan juga oleh "Tim dinamit"Denmark yang lain. Kali ini datang dari koran Jyllands Posten yang memuat karikatur Nabi Muhammad SAW. Di karikatur itu, Nabi Muhamma